News Update

Pangdiv Kostrad beri Kejutan Kapolres Gowa di Hari Bhayangkara ke-77

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Gowa,  SeNNTV.id – Panglima Divisi (Pangdiv) Infanteri 3/Kostrad Pakkatto, Mayjen Choirul Anam, SE, MM didampingi Dandim 1409/Gowa, Letkol Inf. Muhammad Isnaeni bersama Pejabat Utama (PJU) memberikan kejutan istimewa kepada Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K, dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77, Rabu (05/7/2023) pagi.

Setelah sehari sebelumnya anggota Divisi Infanteri 3/Kostrad Pakkatto memberikan kue ulang tahun kepada Kapolres, kini giliran Panglima Divisi 3/Kostrad Pakkatto Mayjen Choirul Anam, bersama Pejabat Utamanya (PJU) memberikan kejutan kepada Kapolres.

Kedatangan Pangdiv Divisi 3/Kostrad Pakkatto Mayjen Choirul Anam, SE, MM dan Pejabat Utama (PJU) disambut oleh Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K , Wakapolres Gowa KOMPOL Soma Mihardja, S,Sos, MM serta PJU dan personel Polres Gowa.

Dalam suasana penuh keceriaan dan semangat, Pangdiv Divisi 3/Kostrad, Mayjen Choirul Anam, beserta para PJU mendatangi Kantor Polres Gowa dengan membawa sebuah kue ulang tahun.

“Pada kesempatan yang berbahagia ini, kami Pangdiv Divisi 3/Kostrad dan seluruh PJU ingin memberikan ucapan selamat ulang tahun Bhayangkara yang ke-77 kepada Bapak Kapolres,” ujar Mayjen Choirul Anam sambil tersenyum.

Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., mengucapkan terima kasih kepada Pangdiv dan PJU Divisi 3/Kostrad atas perhatian dan kejutan yang diberikan.

“HUT Bhayangkara yang ke-77 ini merupakan momen yang penting bagi kita sebagai anggota kepolisian. Saya sangat mengapresiasi kehadiran Pangdiv Divisi 3/Kostrad beserta PJU yang memberikan semangat dan dukungan kepada kami di Polres Gowa,”ucap Kapolres.

Kejutan yang diberikan oleh Pangdiv Divisi 3/Kostrad dan PJU tersebut menjadi momen yang tak terlupakan dan menguatkan tali persaudaraan antara TNI AD dan Polri, khususnya di Kabupaten Gowa.

  Post by : Lutfi

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
News Update Terkait

Cari Berita ?

Mau Lihat Arsip ?

Arsip Berita Kami