News Update

Trans Studio Mall Siap Terima Alumni UCM

Rektor Universitas Cokroaminoto Makassar ( UCM ) Prof. Muhammad Asdar bersama General Manager External dan Corporate Communication Trans Studio Mall Makassar Luisito Hari Krisanto
Rektor Universitas Cokroaminoto Makassar ( UCM ) Prof. Muhammad Asdar bersama General Manager External dan Corporate Communication Trans Studio Mall Makassar Luisito Hari Krisanto
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Makassar, SeNNTV.id – Setelah melakukan pertemuan antara Rektor Universitas Cokroaminoto Makassar (UCM) Prof. Muhammad Asdar bersama General Manager External dan Corporate Communication Trans Studio Mall Makassar Luisito Hari Krisanto, kini mahasiswa UCM tidak perlu merasa khawatir untuk mendapatkan perkerjaan setelah menyelesaikan masa studinya di UCM.

Pihak Trans Studio Mall siap mempekerjakan lulusan yang memiliki jiwa enterpreneur. Hal ini ditandai dengan penandatanganan kerjasama antara UCM dengan pihak Trans Studio Mall di ruang kerja Rektor UCM Jalan Perintis Kemerdekaan Km. 11, Senin (29/06/2020).

Pihak Trans Studio Mall juga menyatakan kesiapannya memberikan kuliah umum sebagai praktisi marketing sekaligus membuka ruang bagi mahasiswa UCM yang ingin melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Trans Studio Mall.

Luisito mengatakan pihaknya tertarik untuk berkolaborasi bersama UCM karena melihat potensi yang dimiliki oleh universitas sangat besar dengan memiliki enam fakultas unggulan, terlebih saat ini UCM dinakhodai oleh Prof. Muhammad Asdar yang juga sebagai Tim Percepatan Pembangunan Sulawesi Selatan.

Menurut Prof. Asdar, UCM yang telah terakreditasi B dari Badan Akrditasi Nasionanl (BAN-PT) saat ini tengah membina enam fakultas unggulan, masing-masing Fakultas Teknologi Pertanian, Fakultas Perikanan, Fakultas Ilmu Komunikasi, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi, dan Fakultas Agama. Pelaksanaan perkuliahan nanti akan lebih banyak teraplikasi di luar kampus sehingga betul-betul mahasiswa dapat membuka wawasannya lewat interaksi dengan para praktisi di lapangan.*

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
News Update Terkait

Cari Berita ?

Mau Lihat Arsip ?

Arsip Berita Kami